Harga Mobil Listrik Indonesia Dari 100 Juta?

Harga Mobil Listrik Indonesia Dari 100 Juta?

Harga mobil listrik di Indonesia saat ini terbilang cukup tinggi. Menurut yang dilansir oleh berbagai media online keberadaan mobil listrik akan sangat membantu program pemerintah dalam menurunkan emisi gas buang dan mengurangi polusi.

Gimana sobat Carsome? Melihat berbagai harga mobil listrik di Indonesia yang ditampilkan berbagai media, tentunya membuat Anda cukup tertegun dengan bandrol harga yang ditetapkakan. Namun, jangan khawatir Anda tentu akan mampu memiliki mobil listrik ini. Ada banyak perusahaan otomotif yang sedang merencanakan peluncuran mobil listrik dengan harga ekonomis.

Kelebihan dan kekurangan mobil listrik tentu  yang kamu perlu perhatikan salah satunya adalah mobil listrik tidak bisa digunakan bepergian jauh antar pulau. Namun bicara lingkungan, tentu saja siapa yang tidak peduli dengan kemajuan dan perkembangan bumi agar lebih baik bukan?

Nah, kalau gitu sambil nunggu industri-industri mobil listrik bermunculan dengan harga yang ekonomis, ada baiknya Anda memeprtimbangkan mobil listrik mana yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Yuk, simak dulu ini dia deretan mobil listrik di Indonesia dari harga 1M hingga dibawah 100 juta!

Harga Mobil Listrik di Indonesia 

1. Mobil listrik Wuling

harga-mobil-listrik-di-indonesia-mobil-listrik-wuling

Menurut yang dilansir oleh beberapa media, mobil ini laris sekali di pasar Cina karena harganya yang murah berkisar US $ 5,607 atau sekitar Rp 82,1 juta. Nah, ini dia yang menjadi sorotan umum warga asia, karena harganya yang murah dan fungsinya yang cukup efisien.

Mobil Wuling ini dibekali dengan motor elektrik bertenaga 27 dk, dan juga disuplai dengan baterai compat 13,8 kWh. Dengan satu kali cas, Anda sudah bisa menempuh jarak sebesar 200 km.

Sayanganya pihak Wuling belum akan mengeluarkan mobil listriknya untuk pasar Indonesia. Namum, kedepannya Wuiling akan menyediakannya sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan tentu dengan harga yang ekonomis. So, siap-siap nih sobat Carsome jual mobil kamu nanti. Ingat, untuk selalu maksimal melakukan perawatan mobil.

Harga Wuling: 

2. Suzuki Wagon R EV

harga-mobil-listrik-di-indonesia-suzuki-wagon-r-ev

Kabarnya mobil Suzuki Wagon R EV ini akan diluncurkan pada akhir Desember 2021. Sekilas Suzuki Wagon ini nampak seperti Suzuki Karimun. Meskipun demikian,  desain dan fasilitas yang disediakan tentunya jauh lebih premium. Salah satunya sudah menggunakan lampu proyektor dengan menggunakan LED Daytime Running Light dan lampu fog yang ada pada bumper.

Material audio sudah diperlengkapi dengan sistem multimedia yang lebih digital dan sudah memasukkan fitur konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto. Jarak tempuh dari mobil ini adalah 130 km dengan waktu pengisian sekitar 7 jam pada pengisi daya AC standar.

Harga Suzuki Wagon R EV: >Rp 190 juta

3. Toyota c+pod 

harga-mobil-listrik-di-indonesia-mobil listrik- toyota-c-pod

Resmi diluncurkan pada Desember 2020 lalu dengan mengusung konsep Ultra-compact Battery Electric Vehicle (BEV).  Karena badannya mungil dan hanya memiliki 2 kursi, ini membuat perhatian masyarakat sangat tertuju pada mobil listrik ini. Bodinya yang compact membuatnya sangat cocok untuk dijadikan mobil keperluan mobilitas sehari-hari.

Mesin mobil mungil ini dibekali baterai lithium-ion dengan kapasitas 9,06 kWh. Performa dapur pacu dengan tenaga maksimal sebesar 150km. Mobil Toyota ini memang diperuntukkan untuk mobilitas perkotaan.

Harga Toyota c+pod: Rp 225 juta (OTR Jakarta)

4. Renault Twizy

harga-mobil-listrik-di-indonesia-renault-twizy

Mobil listrik di Indonesia yang satu ini sudah resmi dipasarkan juga melalui marketplace Tokopedia. Smart car dengan tampilan imut ini memang sangat memukau. Mesinnya diperlengkapi dengan teknologi Electric Direct Drive Technology, mesin elektrik ini bisa menghasilkan kekuatan 13kWh atau setara 17dk dan memiliki kecepatan 80 km/jam.

Dapur pacu dari mobil ini mampu mencapai 0-45km per jam dalam waktu 6.1 detik. Mobil ini tersedia dalam 3 warna: Putih, hitam, dan orange. Keunggulan dari mobil Renault Twizy ini bisa terkoneksi dengan soket rumahan 220 volt.

Harga Renault Twizy: Rp 408 juta  (OTR Jakarta)

5. Nissan Kick E-Power 

harga-mobil-listrik-di-indonesia-nissan-kick-e-power

Mobil listrik dengan sistem serial hybrid, ini menggunakan listrik sebagai sistem penggerak utamanya dan bahan bakar menjadi sumber tenaganya. Jadi, sobat Carsome ini bisa menjadi pilihan yang cukup menarik untuk Anda.

Mesin dari Nissan Kicks ini diperlengkapi dengan motor listrik AC3 synchronous motor berdaya 129 dk dengan torsi 260 Nm. Desain bodi yang compact dan bertenaga membuat tampilan Nissan sangat bertenaga dan energik untuk berakselerasi.

Teknologi canggih yang mensupport mobil ini diperlengkapi dengan intelligent cruise control. Berfungsi untuk mengurangi potensi terjadinya kecelakaan. Jadi, Anda tidak perlu khawatir karena mobil ini mampu menjaga jarak aman.

Harga Nissan Kick E-Power: Rp 449 juta (OTR Jakarta)

6.DFSK Gelora E

harga-mobil-listrik-di-indonesia-dfsk-gelora-e

Nah, berbeda dengan mobil listrik lainnya DFSK memajukan Gelora E sebagai salah satu mobil listrik minibus yang efisien untuk Anda. Mobil ini akan dirilis di tahun 2021 ini. Dapur pacu pada mobil ini menghasilkan tenaga 120kW dengan torsi 200Nm. Diperlengkapi dengan motor listrik berkekuatan 52,56 kWh yang memampukan mobil minibus ini melaju hingga 300km.

Untuk pengisian daya lama DSFK Gelora E membutuhkan waktu selama 8 jam dan kesanggupan pengisian baterai fast charging hanya 30 menit untuk mencapai persentase baterai sebesar 80%. Rencananya mobil ini akan diluncurkan di Indonesia dalam rentan waktu 2021-2022.

Harga DFSK Gelora E: Rp 460-499 juta

7.KIA E-Niro

harga-mobil-listrik-di-indonesia-kia-niroMobil listrik KIA mengalami penundaan masuk ke Indonesia dikarenakan adanya penyebaran COVID-19. Namun, ternyata KIA ternyata sudah menyiapkan 2 mobil listrik yang hendak dipasarkan di Indonesia dan ternyata sudah cukup banyak terjual di pasar asia. KIA Soul EV diperlengkapi baterai lithium-ion 31,8 kWh dengan voltase 475 volt dan torsi puncak 285 Nm.

Sedangkan pada KIA Niro EV diperlengkapi dengan baterai lithium-ion 64 kWh,  tenaga maksimal 201 dk dengan torsii 291 Nm dengan kecepatan puncaknya 167 km/jam yang mampu menempuh jarak lebih dari 454 km dengan sekali pengisian daya.

Harga KIA Niro EV: Rp 582 juta
Harga KIA Soul EV: Rp 506 juta

8. Mobil Nissan leaf 

harga-mobil-listrik-di-indonesia-nissan-leaf

Nissan leaf diperkirakan akan diluncurkan di Maret 2021 mendatang, ya! Jadi, sobat Carsome siap-siap nih tunggu jadwal pamerannya. Adapun Nissan Leaf kali ini diperlengkapi dengan sistem ProPilot. Memang tidak sepenuhnya autopilot, namun sudah menerapkan sistem mesin mandiri yang mengurangi kinerja manusia khususnya dalam parkir dan sistem pengereman.

Dapur pacu Nissan Leaf diperlengkapi dengan baterai berkapasitas 40 kWh dengan jarak tempuh hingga 280-400 kilometer untuk sekali pengisian. Untuk pengisian penuh dibutuhkan waktu 6-12 jam.

Harga Nissan Leaf : >Rp 600 juta

9. Hyundai Ioniq 

harga-mobil-listrik-di-indonesia-hyundai-ioniq

Hyundai Ioniq ini sudah menjadi salah satu mobil listrik di Indonesia yang dipasarkan dan diperjual belikan, lho! Mobil listrik keluaran Hyundai ini resmi rilis di Indonesia, tepatnya 6 November 2020 lalu.

Dengan desain minimalis, dinamis, elegan dan modern mobil Hyundai  ini memikat banyak perhatian masyarakat. Diperlengkapi dengan teknologi motor listrik 100 kW yang didukung dengan baterai lithium ion 38,3 kWh.

IONIQ membuat mobil ini mulus dan jauh dari kebisingan dan getaran mekanis. Jarak maksimal yang dapat ditempuhnya 311 km berdasarkan NEDC. Sistem paddle shifters yang mengizinkan perpindahan transmisi mobil dari otomatis menjadi manual.

Harga mobil (otr Jakarta): Rp 637 – 677 juta

10. Hyundai Kona Electric

harga-mobil-listrik-di-indonesia-kona-electric

Hyundai Kona Electric memang didesain dengan bentuk SUV dan sporty dilengkapi dengan electric sunroof. Mobil listrik ini yang harganya cukup terjangkau, sehingga memang menarik banyak perhatian. Hyundai Kona Electric ini dilengkapi dengan kekuatan baterai lithium ion 39,2 kW dan torsi 395Nm.

Tentu efisiensi dan spesifikasi mobil ini sudah setara dan menyamai mobil crossover SUV pada umumnya. Top speed yang mencapai 100km/jam dengan 3 mode berkendara Eco, Comfort dan Sport.

Dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan yang sudah mumpuni seperti Airbag, Rear view monitoring, kamera parkir yang dilengkapi dengan rear view monitor dengan parking guides, hingga parking distance warning, tire pressure monitoring system, hill start (HSA) dan Electronic Parking Brake.

Kona Electric juga dilengkapi dengan Drive Mode Select, Rear View Monitor with Dynamic Parking Guides, Parking Distance Warning, Tire Pressure Monitoring System, Hill Start Assist (HSA), 6-point air-bag, dan Electronic Parking Brake.

Harga mobil (otr Jakarta): 674.800.000 (OTR Jakarta).

11. Mercedes-Benz EQA

harga-mobil-listrik-di-indonesia-mercedes-benz-eq-a

Mercedez yang akan dirilis segera di tahun 2021 mendatang ini, EQA yang digadang merupakan penyempurnaan tipe GLA versi listrik. Desain mobil yang tegas membuat SUV listrik ini terlihat menarik.

Diperlengkapi dengan mesin motor listrik baterai lithium-ion berkapasitas 66.5 kWh diperlengkapi dengan jarak tempuh yang mencapai 480 kilometer dalam pengujian NEDC (New European Drying Cycle). Torsi yang dimiliki 375 Nm.

Interior yang canggih diperlengkapi dengan penghangat kabin. Didukung dengan penghematan energi pada fitur Navigation with Electric Intelligence yang mengatur sistem mengisi ulang dan faktor lainnya seperti topografi dan cuaca. Mobil ini beredar di Eropa dengan kisaran harga Rp 800 jutaan.

Harga Mercedez Benz EQA: –

12. Toyota Prius PHEV

harga-mobil-listrik-di-indonesia-mobil listrik-toyota-prius-phev

Resmi diperkenalkan sejak tahun 2012 lalu, ternyata mobil ini sudah mencatat ribuan penjualan unit secara keseluruhan. Dapur pacu dari Toyota Prius PHEV ini ditopang dengan mesin 2ZR-FXE berkapasitas 1.800 cc dengan torsi 142 Nm.

Kemampuan untuk mengaspal hingga sejauh 68,2 km, dengan support Lithium-Ion Battery sebesar 3.7 V. Waktu pengisian diperlukan 2 jam 20 menit dengan tegangan listrik sebesar 220 Volt 16A.

Harga Toyota Prius PHEV: Rp 884 juta (OTR Jakarta)

sewa-mobil-persewaan-toyota-avanza-inova-alphard-sipporentcar-square-ads

Mobil Listrik Diatas 1 Milyar


13. Lexus UX300e

harga-mobil-listrik-di-indonesia-lexus-ux300-e

Resmi meluncur di pasar Indonesia dengan desain yang aktif, dinamis, stylish membuat mobil ini cocok sekali digunakan oleh para kaum milenial. Mobil ini didesain dengan sangat efisien memiliki posisi charging di sebelah kiri dan kanan, lho! Waktu pengecasannya berkisar 5-6 jam dengan tegangan 6,6 kW (AC) dan 50 kW untuk quick charge (DC).

Lexus UX300e ini dilengkapi dengan fasilitas motor listrik bertenaga 201 tk dan torsi 300 Nm, mesin ini djuga diperlengkapi dengan 54,3 kWh baterai lithium-ion. Jika terisi penuh, mobil ini dapat menempuh jarak hingga 300 km.

Harga mobil Lexus UX300e: Rp 1,245 M (otr Jakarta)

14. Mobil listrik i3s

harga-mobil-listrik-di-indonesia-mobil listrik-i3s

Mobil BMW i3s kali ini tampil dengan body yang tidak seperti biasanya. Mobil listrik ini berpenampilan sangat dinamis dan sporty. Mobil listrik ini menggunakan desain yang dinamis dengan dimensi panjang 4.006 mm, tinggi 1.570 mm, tinggi 1.570 mm, dan lebar 2.039 mm.

Gril BMW membuat mobil listrik ini tampil lebih besar dan menonjol dilengkapi dengan motor listrik yang bertenaga 184 tk.  Diperlengkapi dengan torsi 270Nm yang mampu menempuh jarak hingga 260 kilometer. Inilah mobil listrik BMW i3s dengan spesifikasi menarik yang dihadirkannya.

Harga mobil BMW Listrik i3s: 1,34 M

15. Tesla X 

harga-mobil-listrik-di-indonesia-mobil listrik-tesla-x

Siapa yang tidak kenal Tesla? Menariknya Tesla saat ini sudah dijual di E-commerce Tokopedia. Tesla model X di Indonesia dijual dengan beberapa varian yaitu Standard Range Puls, Long Range, dan Performance.

Desain eksterior yang menawan dan futuristik dengan berbagai fitur-fitur canggih di dalamnya. Performa dapur pacu yang Tesla miliki terdiri dari 3 varian yaitu 75D, 90D, dan 100D. Pada 75D jarak jelajah yang dimiliki 381 km. Pada 90D 20km/jam hingga 250 km/jam hingga 474 km.

Harga Tesla X dibandrol: Rp 2,6 M

Nah, ini semua list harga mobil listrik di Indonesia yang sudah meluncur baik yang akan segera diluncurkan dalam tahun 2021. Mobil listrik sudah pasti tampil lebih unggul dikarenakan lebih ramah lingkungan, irit, hingga tahan banjir, lho! Gimana seru banget kan kalau punya mobil listrik? Tenang karena harganyapun tentu akan semakin terjangkau.

Butuh persewaan mobil di surabaya?, hubungi kami segera untuk mendapatkan promo menarik!

Baca Juga: Diskon PPnBM Diperpanjang?

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *